25 Tempat Wisata di Anyer Banten Paling Keren, Rute Menuju Lokasi, Tarif Tiket Masuk

Tempat wisata di Anyer Banten - Salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki cukup banyak objek wisata menarik yang sayang jika dilewatkan adalah provinsi Banten. Provinsi yang dulunya merupakan bagian dari Jawa Barat ini memang menjadi salah satu tujuan wisata warga sekitar terutama dari Jakarta dan Bandung.
objek wisata anyer banten
Tempat Wisata di Anyer dan Banten
Maka tak heran banyak sekali usaha jasa paket wisata menuju Banten. Salah satu tempat wisata di Banten yang wajib kamu kunjungi adalah Anyer dan sekitarnya.

Tempat Wisata di Anyer, Serang, Banten

Nah kali ini, kami akan suguhkan informasi menarik mengenai spot-spot wisata terbaik yang ada di Serang, Banten yang bisa menjadi opsi liburan akhir pekan kamu. Penasaran? Silahkan simak ulasannya dibawah ini.

1. Wisata Pantai Sambolo
Tempat Wisata di Anyer Banten Pantai Sambolo
Pantai Sambolo
Tempat wisata di Anyer yang pertama adalah Pantai Sambolo. Kamu yang senang dengan suasana pantai maka wajib mengunjungi tempat ini. Pantai dengan pemandangan yang  indah ini memang tidak pernah sepi pengunjung dan menjadi salah satu lokasi wisata cukup ramai.

Bahkan dihari biasapun banyak wisatawa yang berkunjung kesini. Tidak hanya itu, fasilitas liburan seperti hotel dan tempat makan juga tersedia banyak disini.

Kamu tidak perlu khawatir jika ingin berlibur dan menginap, selain itu, fasilitas pendukung lainnya untuk mengisi liburan seperti bermain ATV, Bananan Boat, Jet Ski dan lainnya juga banyak tersedia.

Tiket masuk Pantai Sambolo cukup terjangkau, kamu hanya perlu membayar Rp.5000 saja untuk kendaraan roda dua, sementara kendaraan roda empat membayar Rp.15.000.

Alamat Pantai Sambolo berada di Jalan Anyer, Bandulu dan cukup mudah ditempuh, jika kamu pertama kali kamu bisa melihat peta di aplikasi google map.

2. Wisata Pantai Anyer
wisata pantai anyer banten
Pantai Anyer
Sudah barang tentu Pantai Anyer menjadi salah satu yang populer di Serang, Banten. Pantai ini banyak dijadikan tujuan utama wisatawan yang ingin berlibur dari sekitaran termasuk Jakarta.

Maka tak heran jika di Pantai ini suasananya selalu ramai sekalipun bukan dihari libur.

Banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan disini selain bermain pasir dan air, kamu juga bisa mencoba Banana Boat, Sky air, ATV dan lain sebagainya. Sementara jika ingin menginap juga sudah tersedia banyak hotel dan penginapan.

Lokasi Pantai Anyer berada di Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Banten dengan rute yang cukup mudah ditempuh.

3. Wisata Pantai Marina
Tempat Wisata di Anyer pantai marina
Pantai Marina
Jika kamu pertama datang ke Anyer dan mengunjungi Pantai Sambolo dan sudah cukup puas dengan berbagai fasilitas permainan yang ditawarkan. Maka kamu sayang jika melewatkan salah satu pantai teramai di Anyer yakni Pantai Marina.

Karena disinilah kamu akan menemukan berbagai permainan air yang lebih lengkap dibandingkan dengan Pantai lainnya di Serang termasuk Pantai Sambolo.

Kamu bisa bermain Parasailing, New Jet Sky, Thundercats, Banana Boat dan lain sebagianya. Kamu hanya perlu menyiapkan uang saja untuk merasakan satu-persatu aktivitas seru di pantai ini.

Sama seperti wisata pantai Anyer lainnya, disini juga sudah terdapat fasilitas hotel dan penginapan. Untuk tiket masuk kamu hanya perlu membayar Rp.5000 saja untuk motor dan Rp.50.000 untuk mobil. Lokasinya berada di Karang Suraga, Cinagka.

4. Wisata Pantai Marbella
Tempat Wisata di Anyer Banten pantai Marbella
Pantai Marbella
Nama Pantai Marbella dikenal lantaran pantai ini berada didepan hotel Marbella. Pantainya sangat bersih dan terjaga sehingga sangat cocok bagi kamu yang ingin bersantai sambil menikmati keindahan pantai.

Selain itu, lokasi wisata di Anyer ini cocok bagi kamu yang ingin menikmati kuliner khas laut atau seafood. Terdapat banyak tempat makan yang menyuguhkan aneka hidangan seafood baik yang dibakar maupun dimasak dengan bumbu-bumbu khas.

Kawasan ini nampaknya dijadikan objek pengembangan oleh pemerintah setempat sehingga pembangunannya cukup pesat.

Mengenai lokasinya berada di Jalan Raya Karang Bolong, KM.135, Desa Badulu, Anyer, Serang, Banten.

5. Wisata Pantai Pasir Putih Florida
Tempat Wisata di Anyer pantai florida
Pantai Pasir putih Florida
Setelah Pantai Marbella, maka kamu sebaiknya sedikit menlanjutkan perjalanan menuju Pantai Pasir Putih Florida. Pantai ini menjadi lokasi yang pas untuk menikmati sunset.

Selain itu, pasir putih yang halus dengan ombak yang tidak terlalu besar membuat aktivitas santai kamu semakin bermakna. Kamu bisa bermain pasir atau bermain volly dengan rekan-rekan kamu.

Disini juga sudah terdapat fasilitas hotel dan penginapan, gazeb0-gazebo untuk berteduh hingga tempat berburu kuliner. Yang pasti, siapkan saja dananya agar kamu bisa leluasa menikmati semua yang disuguhkan di kawasan wisata Pantai Pasir Putih Florida ini.

Mengenai alamatnyaberada di Jalan Raya Karang Bolong, SIndanglaya, Cinangka. Biasa masuk untuk kendaraan motor cukup Rp.5000 saja, sementara mobil dikenakan tarif Rp.75.000.

6. Wisata Pantai Carita
Tempat Wisata di Anyer pantai carita
Pantai Carita
Pantai Carita menjadi salah satu objek wisata di Anyer paling favorit, maka tidak heran jika setiap liburan tiba pantai ini selalu penuh oleh wisatawan. Apalagi ketika ada momen liburan besar seperti tahun baru, maka semua hotel dan penginapan selalu penuh terisi.

Selain itu kamu akan dihadapkan dengan lautan wisatawan yang berkunjung ke pantai ini untuk bersenang-senang. Alamat Pantai Carita berada di Ujung Tanjung, Cinangka.

7. Wisata Pantai Karang Bolong
Tempat Wisata di Anyer pantai karangbolong
Pantai Karang Bolong
Tempat wisata di Anyer satu ini juga cukup populer, adalah Pantai Karang Bolong yang letaknya tidak  jauh dari pusat kota Cilegon. Maka sudah pasti mudahnya akses dan dekat dengan kota membuat kawasan wisata ini ramai pengunjung.

Pantai Karang Bolong diambil lantaran terdapat sebuah batu karang besar yang memiliki bolong (Lubang) besar. Pemandangannya cukup indah dengan suasana pantai yang menyegarkan mata.

Kabarnya terbentuknya karang bolong ini tak lepas dari aktivitas letusan Gunung Krakatau dimasa lampau. Lokasi Pantai Karang Bolong berada di Karang Suraga, Cinangka dan tarif masuknya cukup membayar Rp.15.000 saja.

8. Wisata Pulau Merak
Tempat Wisata di Anyer pulau merak
Pulau Merak
Pulau Merak berada tepat di depan Pelabuhan Merak-Bakauheuni. Terdapat dua pulau Merak disini yakni Pulau Merk Besar dengan luas sekitar 20 hektar dan Pulau Merak kecil dengan luas sekitar 4.6 hektar lebih.

Pulau Merak besar tidak berpenghuni dan menjadi kawasan hutan lindung dengan aneka macam flora dan fauna. Sementara Pulau Merak Kecil menjadi salah satu tempat wisata yang cukup banyak dikunjungi.

Keunggulan tempat ini adalah kamu akan disuguhkan pemandangan matahari tenggelam yang sangat indah. Kamu hanya perlu membayar Rp.10 ribu saja untuk membayar perahu mengantarkan kamu kesini.

Tak perlu khawatir jika nantinya kamu kelaparan lantaran disini terdapat tempat makan dengan menu-menu khas seafood serta terdapat fasilitas lapangan sepakbola dipinggir pantai.

9. Wisata Pulau Umang
Tempat Wisata di Anyer pulau umang
Pulau Umang
Jika kamu pernah berlibur ke Lombok atau Bali dan menemukan pulau dengan pantai yang indah, maka kamu tak perlu jauh-jauh kesana jika kamu berada di Jakarta dan sekitarnya, kamu tinggal menuju Pulau Umang yang berada di Sumberjaya, Sumur, Kabupaten Pandeglang, Banten.

Pulau kecil ini menawarkan keindahan alamnya yang khas seperti pasir putih yang bersih, air laut yang jernih dan kebiruan. Kamu bisa menikmati keindahan laut dengan bersnorkeling.

Untuk menuju pulau ini, kamu harus menyewa speedboat dengan tarif sekitar Rp.100 ribuan. Kamu hanya perlu menawar untuk mendapatkan harga yang ideal.

10. Wisata Pulau Sangiang
wisata di anyer pulau Sangiang
Pulau Sangiang
Pulau ini menjadi salah satu tempat ideal kamu yang ingin suasana tenang saat berlibur. Meski begitu, di Pulau Sangiang ini ada banyak pengalaman yang bisa kamu dapatkan.

Mulai dari melihat segerombolan Hiu yang memakan kelelawar yang jatuh ke air. Disini juga terdapat banyak pohon bakau dipinggir pantainya. Airnya jernih dengan pasirnya yang putih menjadi daya tarik pulau ini.

Pulau ini berada di Kabupaten Serang dan berada di Selat Sunda. Dari Pantai Anyer menuju tempat ini bisa ditempuh sekitar 45 menit.
  • Wisata Waduk Krenceng, Alamat: Kebonsari, Citangkil, Kota Cilegon.
  • Wisata Rawa Dano, Alamat: Batukuwung, Padarincang
  • Wisata Taman Nasional Ujung Kulon, Alamat: Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang, Banten., Tiket masuk: Rp.2.500/ orang, Buka mulau pukul 08:00 wib-16:00 wib
  • Wisata Gunung Batur, Alamat: Tamansari, Pulomerak, Kota Cilegon
  • Wisata Pantai Jambu, AlamatL Bulakan, Cinangka dan buka selama 24 jam penuh.
  • Wisata Pantai Cibereum, Alamat: Jalan Karang Bolong, KM 131, Cinangka dan buka selama 24 jam penuh.
  • Wisata Pantai Tanjung Lesung, Alamat: Pantai Tanjung Lesung, Desa Tanjung Jaya, Kecamatan Panimbung, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.Tarif masuk Rp.40.000, Parkir Rp.5000
  • Wisata Pantai Sawarna, Banten, Alamat: Kampung Gendol, Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten
  • Wisata Pulau Dua/ Pulau Burung, Alamat: Desa Sawah Luhur kecamatan Kasemen Serang provinsi Banten
  • Wisata Pantai Ciputih, Alamat: Kecamatan Sumur, Pandeglang, Banten. Tiket masuk: Rp,5000 perorang.
  • Wisata Pantai Karang Taraje, Alamat: Sawarna, Bayah, Sawarna, Bayah, Kabupaten Lebak, Banten 
  • Wisata Pantai Mabak, Alamat: Java Sea, Mekarsari, Pulomerak, Kota Cilegon, Banten
  • Wisata Pulau Cangkir, Alamat: Desa Kronjo, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten
  • Wisata Pantai Pasir Putih Sirih, Alamat: Jalan Raya Karang Bolong, Kamasan, Cinangka, Serang, Banten
Nah itulah beberapa objek wisata di Anyer dan Banten yang layak untuk kamu kunjungi. Dalam artikel selanjutnya kamia kan berikan informasi lengkap mengenai tempat wisata di Banten.

Belum ada Komentar untuk "25 Tempat Wisata di Anyer Banten Paling Keren, Rute Menuju Lokasi, Tarif Tiket Masuk"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel